14 Fakta Tentang Konsumen

Petrus Soeganda

14 Fakta Tentang Konsumen

Berikut ada 14 fakta tentang KONSUMEN yang Anda harus tahu.

  1. Saat ada satu konsumen yang complain karena tidak puas akan pelayanan Anda, disaat bersamaan ada 26 konsumen lain yang juga tidak puas tapi tidak complain dan akan segera memilih untuk pindah kelayanan lain yang ada.
  2. Seorang konsumen yang tidak puas akan menceritakan pengalamannya pada 9-15 orang. Sekitar 13% di antaranya bahkan bercerita kepada lebih dari 20 orang.
  3. Konsumen yang puas dengan pelayanan perusahaan akan menceritakan pengalamannya itu pada 4-6 orang.
  4. Sekitar 70% transaksi terjadi karena factor bagaimana kesan konsumen terhadap pelayanan perusahaan.
  5. 55% dari konsumen mau membayar lebih untuk pelayanan yang lebih baik.
  6. Harga bukanlah alasan utama perginya konsumen, alasan utamanya adalah pelayanan yang buruk.
  7. 94% konsumen tidak suka bila ia “dilemparkan” dari satu orang ke orang lain lebih dari satu kali.
  8. 84% konsumen paling  jengkel saat  Customer Service yang ditemuinya tidak menguasai product knowledge.
  9. Anda harus membayar harga 6 atau 7 kali lebih besar  untuk mendapatkan pelanggan baru ketimbang mempertahankan yang sudah ada.
  10. 68% pelanggan pergi karena mereka merasa kecewa dengan perlakuan yang mereka terima ketika bicara dengan petugas Customer Service.
  11. Konsumen yang keluhannya direspon dengan baik biasanya akan menjadi konsumen loyal, bahkan ‘penasehat’ bagi perusahaan.
  12. Peluang keberhasilan menjual kepada pelanggan adalah 60-70%, sedangkan kepada consumen baru adalah 5-20%.
  13. Konsumen memerlukan 12 pengalaman positif untuk bias pulih dari 1 pengalaman negative terhadap satu layanan.
  14. 71% pengusaha besar percaya bahwa persaingan bisnis selanjutnya adalah tentang memberikan pengalaman terbaik pada konsumen.

Also Read

Leave a Comment